Formulir Kontak

 

Asiatique

Kenapa saya bilang kalau wisata ke Bangkok wajib jalan-jalan ke Asiatique The Riverfront? Karena tempat hangout dan belanja yang unik seperti tempat ini jarang bisa kita temuin di negara-negara lain di Asia Tenggara. Konsepnya yang matang, memadukan antara sejarah masa lalu dengan ke’kini’an terasa dengan adanya patung-patung perunggu dari para pelaku perdagangan dimasa lampau, tersebar di beberapa sudut Asiatique.
Menghadap ke pelataran luas yang memiliki pemandangan ke Chao Phraya ini, berjajarlah restoran-restoran dan kafe yang hadir dengan berbagai konsep menarik. Seru banget nih kalau ngopi-ngopi dan nikmatin snack sore, dan juga makan malam disini. Kalau malam ada beberapa kafe dan resto yang nampilin live music.
Gerai-gerai makanan dan jajanan juga banyak di bagian dalam tempat ini. Mulai dari makanan khas Thailand sampai mancanegara seperti Jepang, jajanan Korea dan Taiwan. Ada bubble tea, es krim mochi, jajanan mangga dan banyak lagi, untuk nemenin jalan-jalan sore menyusuri Asiatique.
Sementara kalau mau belanja, disini juga ngga kalah seru… mulai dari pernak-pernik tradisional Thailand, sampai produk-produk fesyen rancangan desainer lokal.

Oh ya, kalau kalian punya banyak waktu jangan lupa juga untuk naik ferris wheel atau bianglala ‘Bangkok Eyes’. Dari atasnya kamu bisa lihat pemandangan indah seputar Bangkok. Sayangnya karna waktu yang terbatas dan habis cuma buat belanja-belanja saya tidak sempat untuk mencobanya.


Total comment

Author

Nemara Madhanya Nisaf.

0   komentar

Posting Komentar

Cancel Reply